Kades Tengin Baru Harap Pembangunan Infrastruktur Jalan IKN Dibarengi Dengan Pembangunan Jalan Dilingkungan Desa

    Kades Tengin Baru Harap Pembangunan Infrastruktur Jalan IKN Dibarengi Dengan Pembangunan Jalan Dilingkungan Desa
    Junaidin Kades Tengin Baru

    Penajam - Pembangunan infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) semakin gencar dilakukan pemerintah pusat. Bahkan pembangunan istana negara dan sejumlah kantor lembaga sedang dibangun tahun ini.

    Junaidin Kades Tengin Baru mengatakan Pembangunan IKN Nusantara berdampak besar terhadap pertumbuhan perekonomian masyarakat di Kecamatan Sepaku, terutama di Desa Tengin Baru. Sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) semakin tumbuh. Hasil pertanian seperti sayur sayuran juga mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp 3.000 per ikat  menjadi Rp 10.000 per ikat. Ini menandakan adanya pertumbuhan perekonomian masyarakat.
    Infrastruktur jalan di wilayah Kecamatan Sepaku secara perlahan telah diperbaiki oleh pemerintah pusat, khususnya jalan poros Sepaku, Jaringan internet, pasokan air bersih dan jalan poros sudah bagus semua, ini dampak dari pembangunan IKN. Minggu, (07 - 5 - 2023)

    Junaidin berharap kepada pemerintah pusat agar "pembangunan infrastruktur utama IKN dibarengi dengan pembangunan infrastruktur jalan lingkungan di Kecamatan Sepaku, khususnya di Desa Tengin Baru. Sebab, kondisi jalan lingkungan di seluruh kelurahan/desa di Kecamatan Sepaku belum tersentuh pembangunan secara menyeluruh''.ungkapnya

    "Tolonglah pemerintah pusat, Pemkab atau Pemprov untuk memperbaiki jalan lingkungan kami. Karena anggaran desa kami tidak mampu untuk menuntaskan perbaikan jalan lingkungan".tuturnya

    "Jalan lingkungan di Kecamatan Sepaku juga dibangun berbarengan dengan pembangunan IKN agar perekonomian petani di Kecamatan Sepaku cepat tumbuh. Jalan lingkungan ini kan tumpuan perekonomian masyarakat kami. Kalau jalannya bagus, otomatis mobilisasi hasil pertanian semakin lancar".pungkasnya

    ppu kaltim tengin baru
    Rizal Sunandar

    Rizal Sunandar

    Artikel Sebelumnya

    Kalvendi, Tokoh Pemuda Maridan Sambut Baik...

    Artikel Berikutnya

    IKN Jadi Pusat Cluster Inovasi & Riset Dunia,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami